Cara Mengatasi Game Lag di PC

Menjadi salah satu hal yang mungkin dicari cari, mengatasi game yang lag di PC Adalah salah satu tips yang sempurna. Anda dengan mudah bisa mencoba referensi yang akan kami tawarkan dalam artikel ini. Tentunya bukan tanpa alasan, kami merekomendasikan agar anda bisa mendapatkan hal yang notabenenya membantu.




Cara Mengatasi Game Lagi di Pc



Sesuaikan Konfigurasi Game 

Anda bisa atur konfigurasi atau pengaturan pada game yang akan dijalankan sesuai dengan PC kalian, terutama pada bagian graphic atau gambar, karena hal ini yang menurut saya paling berpengaruh, slain itu juga jika OS pada PC kalian 64Bit sangat tidak di sarankan menggunakan game 32Bit, karena dapat mempengaruhi performa game menjadi kurang lancar atau dapat menjadikan game pada PC lag.

Sangat Disarankan Menggunakan Game Asli atau Bukan Game Repack

hal ini berpengaruh dikarenakan bisa kita logika saja game yang asli full fiturnya lebih banyak dibandingkan dengan versi repack atau yang biasa disebut versi litenya, sehingga faktor satu ini juga berpengaruh terhadap kelancaran performa game, tidak menggunakan game repack merupakan salah satu cara ampuh untuk mengatasi laptop lag.

Jangan Menggunakan Patch Game yang tidak jelas

Jangan sekali-kali  kalian menginstal patch dari sumber yang tidak jelas, walaupun banyak yang mengatakan bahwa ada patch yang dapat meningkatkan kualitas dan juga performa game, hal tersebut juga belum tentu kebenarannya, bisa jadi bukannya kualitas game menjadi bagus dan lancar tetapi malah sebaliknya game menjadi lag, karena bagaimanapun si vendor pembuat game kemungkinan besar sudah lebih berpengalaman dan tau apa yang paling baik di gunakan daripada pembuat patch, kecuali jika sudah terbukti tidak masalah kita menginstal patch, jadi tidak perlu kita menggunakan patch pada game jika tidak benar benar kita butuhkan patch tersebut hal ini juga salah satu cara jitu mengatasi lag pada PC/Komputer ataupun laptop kita.

Swap Memori Hardisk Menjadi VRAM

Swap memori merupakan cara untuk mengubah memori yang tidak terpakai pada hardisk menjadi virtual memori pada PC kita untuk dijadikan cadangan RAM, hal ini dapat sangat membantu ketika data pada memori RAM(Random Access Memmory) kita sudah penuh, karena data tersebut akan dipindah ke Virtual RAM(VRAM) untuk membantuk RAM, sehingga swap memori menurut saya merupakan salah satu cara tepat mengatasi game lag pada PC, tidak hanya game juga program lainnya. Melakukan swap memori dapat meningkatkan performa PC atau Laptop kita, asalkan tidak terlalu banyak mengambil memori hardisk untuk di jadikan VRAM, dengan cara swap memori hardisk menjadi RAM ini merupakan Cara meningkatkan performa pada PC dan mengurangi lag pada PC ataupun laptop kita

Update Driver VGA

mungkin banyak diantara kalian yang lupa denga hal satu ini yaitu update driver VGA pada PC kalian, atau mungkin banyak dari kalian yang kemungkinan belum menginstal driver VGA, sehingga menyebabkan di laptop atau PC VGA tidak diketahui, atau unknown, VGA tidak diketahui kemungkinan besar disebabkan karena kalian belum menginstal VGA atau driver VGA pada PC tidak cocok atau sesuai, sedangkan game sendiri memerlukan data dari VGA kalian, selain itu update VGA juga dapat memperbarui fitur lawas dari driver VGA kalian sebelumnya, secara tidak langsung hal ini sangat mempengaruhi performa gaming pada PC agar tidak lag.

Menggunakan Game Booster

Banyak sekali manfaat dari menggunakan game booster dapat memaksimalkan performa gaming dari PC kita salah satunya, beberapa game booster terbaik yang menurut saya sangat berpengaruh pada gaming PC kita terutama yang ber sistem operasikan windows adalah Razer Game Booster, MS.Game Accelerator, Game Fire, Wise Game Booster. Tidak ada salahnya kita untuk mencoba memasang game booster pada PC kita, karena cara kerja game booster sendiri dapat mematikan program latar belakang berjalan yang sedang kita gunakan, sehingga dapat meningkatkan dan mengoptimalkan performa RAM, meningkatkan dan mengoptimalkan performa VRAM, mingkatkan dan mengoptimalkan performa CPU, mingkatkan dan mengoptimalkan performa VGA pada PC kita juga. Semua game booster di atas menurut saya semuanya memilki kelebihan dan kekurangan masing masing, semua game booster tersebut menurut saya sangat baik, tetapi biasanya saya menggunakan Razer Game Booster, dan saya sarankan kalian menggunakan Razer Game Booster saja untuk Game Booster pada PC kalian.

Matikan Program Yang Tak Dipakai

Mematikan program yang sedang tidak kita gunakan, karena hal ini dapat sangat berpengaruh pada ruang memori RAM, dan juga kinerja CPU pada PC kita, RAM yang digunakan berlebihan pada program yang di latar belakang dapat memperlambat kinerja PC atau laptop kita, sehingga PC lambat dan macet macet jika RAM pada PC atau laptop terlalu penuh.

Hardisk Terlalu Penuh

Kecepatan PC sangat dipengaruhi oleh kecepatan memori hardisk, sehingga jika hardisk terlalu penuh maka proses pada kecepatan hardisk akan menurun, dan menyebabkan laptop kita lag, dalam hal apapun terutama jika untuk gaming, untuk itu saya sarankan agar kita memindahkan saja data yang kurang penting dari hardisk internal di PC atau laptop kita ke Hardick Eksternal untuk mengurangi data-data yang ada pada laptop ataupun PC kita.

Terlalu Banyak Program

Masalah umum penyebab PC/Laptop Lag adalah terlalu banyak program ataupun game yang kita instal pada PC/Laptop, hal ini sangat berpengaruh kesegala hal terutama pada hardisk dan memori ram, karena selain membuat hardisk penuh, terkadang program atau game yang kita instal berjalan di latar belakang dan memakan banyak ruang pada RAM, sehingga PC/Laptop kita kurang optimal saat di gunakan, dengan itu maka kita jangan terlalu banyak menginstal program  atau game pada PC/Laptop jika hal tersebut tidak diperlukan, semakin sedikit program yang kita instal akan menyebabkan PC/Laptop menjadi cepat, terbukti ini adalah cara jitu meningkatkan kecepatan PC/Laptop milik kita.

No comments:

Post a Comment